Bantu Pemkot Fasilitasi Pasien Isoter, PHRI Pgk: Upaya Tekan Angka Penularan
Pangkalpinang Aspirasipos.com — Grafik angka penularan Virus Covid 19 di Kota Pangkalpinang masih terbilang masih rentan terjadi, bahkan dapat disebut secara sporadis grafik penularan tadi sewaktu-waktu dapat naik seketika. Mengingat mobilitas penduduk masih cukup tinggi, ditambah dengan kepatuhan akan prokes 3M belum jadi habit bagi sebagian besar warga Ibukota Penghasil Timah ini, Sabtu 21/08/2021.
Terkait hal tadi, Pengurus Persatuan hotel dan restoran indonesia (PHRI) Kota Pangkalpinang berinisiatif untuk membantu pihak Pemkot memutus mata rantai penyebaran Virus Covid 19 di Pangkalpinang.
Hal tersebut dikatakan Ketua PHRI kota Pangkalpinang, Sumiati usai menggelar Rakor Pengurus PHRI kota Pangkalpinang.
“Salah satu Hotel PHRI sudah diajukan untuk dijadikan wisma isolasi terpadu bagi pasien positif COVID-19 di kota Pangkalpinang,” ujar sumiati.
Sumiati bilang, pihaknya dalam waktu dekat juga akan menggelar kegiatan Baksos dan menyediakan hotel milik anggota PHRI dijadikan lokasi Isolasi Terpadu di kota Pangkalpinang.
“Pengurus PHRI Pangkalpinang akan adakan acara Baksos membagikan paket sembako, sosialisasi tentang prokes plus bagikan masker pada warga,” imbuh dia.
PHRI Pangkalpinang siap bersinergi dengan pihak Pemkot, lanjutnya, untuk me.mutus mata rantai penyebaran virus covid 19 di Pangkalpinang.
“Semoga upaya tersebut dapat menekan angka kasus COVID-19, sehingga status PPKM Level 3 di kota Pangkalpinang segera dicabut,” harap Sumiati.(R6)