KABAR UTAMAKILAS DAERAH

Pemkab Muba Terima  Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya

SEKAYU, Aspirasipos.com – Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen-PPPA) bekerjasama dengan Tim Independen telah melaksanakan evaluasi pelaksanaan pengarustamaan gender (PUG) tahun 2018 di Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Provinsi serta Pemerintah Kabupaten/Kota di Seluruh Indonesia.

Tercatat, dari 159 Kabupaten/Kota yang akan menerima penghargaan dari seluruh kabupaten kota yang dilakukan penilaian oleh Kemen-PPPA bersama Tim Independen, dari 159 Kab/ kota tersebut salah satunya Pemerintah Kabupaten Muba dinilai layak mendapatkan penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Tahun 2018 dan untuk di daerah Sumatera Selatan, pemkab Muba satu-satunya daerah yang memenuhi skor penilaian dari Kemen-PPPA bersama tim independen, dan Muba kembali mengharumkan nama baik daerah Sumsel di Level Nasional, sementara 16 Kabupaten/Kota lainnya di Sumsel dinyatakan gugur karena ada beberapa persyaratan yang belum terpenuhi berdasarkan penilian Tim.

Diketahui, penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Tahun 2018 merupakan penghargaan bergengsi diberikan sebagai apresiasi bagi kementerian/lembaga, Pemprov dan Pemerintah kabupaten/kota yang telah antusias melaksanakan program program perlindungan anak dan pemberdayaan perempuan baik dalam komitmen dalam kebijakan anggaran, Partisipasi masyakakat serta mendokumentasikan dan menyampaikan informasi secara online mengenai upaya hasil yang telah dilakukan dalam pelaksanaan pembangunan pemberdayaan perempuan dan anak (PP-PA).dan dengan diterimanya penghargaan ini diharapkan menjadi motivasi bersama untuk terus meberikan Pelayanan terbaik bagi warga Muba dan menumbuhkan partispisasi masyarakat di Musi Banyuasin.

Kabag Humas Pemkab Muba, Herryandi Sinulingga AP mengatakan, penghargaan APE Tahun 2018 tersebut kami ketahui berdasarkan surat dari Kemen-PPPA Nomor: B-1598/set/KPP-PA/Roren/12/2018 Perihal Undangan penerimaan penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) Tahun 2018 yang ditujukan kepada Bapak Bupati Musi Banyuasin untuk Pemeintah Kabupaten Muba sebagai penerima penghargaan.

“Penghargaan ini rencananya akan diterima pada tgl 19 Desember besok dan diserahkan secara langsung oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla di Istana Wakil Presiden RI ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas PPPA Pemkab Muba Dewi Kartika menyebutkan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) dinilai dari tujuh Komponen kunci terdiri dari Komitmen, Kebijakan, Kelembagaan, Sumber Daya Manusia dan Anggaran, Alat Analisis Gender, Data Gender, dan Pasrtisipasi masyarakat. “Alhamdulillah, di Muba memenuhi tujuh komponen tersebut,” ujarnya.

Dewi juga menjelaskan Muba sebelumnya juga sudah dua tahun berturut-turut dinobatkan sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA), pada tahun 2017 menyabet KLA Kategori Tingkat Pratama dan pada tahun 2018 naik level menjadi KLA kategori Tingkat Madya semua ini berkat kerja bersama seluruh stakeholder terkait dan tentunya partisipasi masyarakat musi banyuasin pungkasnya ( Ap / Muslim )

Iklan

Related Posts

1 of 692