Bangka Belitung – Aspirasipos.com, Aksi Nelayan yang marah akibat masuknya sebuah kapal Isap Produksi Citra Bangka Lestari ke wilayah Perairan Aik Antu, Desa Daniang, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berujung dengan pengrusakan dan penyanderaan terhadap Anak Buah Kapal ( ABK ) dan seorang Karyawan PT. Timah Senin, 12/7/2021.
Mengetahui adanya penyanderaan yang dilakukan Nelayan Air Antu terhadap 20 (dua puluh ) ABK KIP CBL dan seorang karyawan PT. Timah tersebut Komandan TNI Angkatan laut Babel Kolonel (Laut) Dudik Kuswoyo didampingi Komandan Denpom AL Babel Kapten.Laut (PM) Asep Saepulloh dengan sigap melakukan negosiasi kepada Nelayan yang menyandera ABK KIP BCL, Selasa 13/7/2021.
Diketahui sebelumnya masyarakat yang mengaku Nelayan menduduki dan menahan sekitar 20 ABK dan satu orang Staf PT Timah, di KIP Citra Bangka Lestari. dalam permintaannya, masyarakat yang mengaku Nelayan meminta agar mereka dapat berdialog secara langsung dengan Gubernur dan Kapolda Babel, untuk membahas terkait pengoperasian Kapal Isap Produksi (KIP) Citra Bangka Lestari dan KIP yang lainnya.
Dengan pendekatan-pendekatan yang dilakukan oleh ke dua Perwira TNI AL Babel akhirnya masyarakat nelayan bersedia melepaskan ABK KIP BCL dan Karyawan PT.Timah yang mereka sandera.
Kepada Wartawan, Komandan Lanal Babel Kolonel Laut Dudik Kuswoyo menyampaikan via phone Celuler bahwa Tim Negosiator dari AL diminta oleh masyarakat untuk berdialog dengan perwakilan masyarakat yang mengaku sebagai Nelayan, Mankyu.
Dalam melakukan Negoisasi, terlihat Dan Lanal Kolonel (Laut) Dudik Kuswoyo didampingi Dandenpom Lanal Babel Kpt.Laut (PM) Asep Saepulloh dengan gaya yang Humanis berdialog dengan masyarakat yang mengaku Nelayan.
Dan Lanal Babel Kolonel Laut Dudik Kuswoyo dalam negoisasinya meminta kepada perwakilan Nelayan agar melepaskan para ABK untuk turun dari kapal agar masalah ini dapat dibicarakan dengan baik, dan akhirnya permintaan tersebut di terima oleh perwakilan para Nelayan.
Setelah sepakat dalam bernegoisasi, rombongan negoisasi bersama aparat lainnya menuju ke KIP Citra Bangka Lestari guna mengevakuasi 20 ABK dan satu Staf dari PT.Timah yang di sandera oleh warga yang mengaku Nelayan.
Evakuasi berjalan dengan lancar dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan Covid -19.
Harapan Dan Lanal Kolonel Laut Dudik Kuswoyo kepada masyarakat agar apabila ada permasalahan kiranya dapat dibicarakan dengan baik, setiap permasalahan tidak ada yang dapat diselesaikan, ucapnya.
Lanjut Dudik, Operasional KIP harus dapat ditrima karena dapat bermanfaat kepada seluruh lapisan masyarakat di sekitarnya.
Masyarakat juga diminta untuk menahan diri dan jangan melakukan perbuatan anarkis di KIP karena akan merugikan dirinya sendiri secara hukum, tutup Dudik. ( rd1)