13.9 C
London
Sabtu, November 2, 2024

Bupati Muba : Immuba Harus Punya Gaung

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -

MUBA,Aspirasipos.com – Pengurus Ikatan Mahasiswa Musi Banyuasin (IMMUBA) yang baru terpilih Bulan November lalu menggelar Audiensi Dengan Bupati Muba H Dodi Reza Alex Noerdin di Ruang Rapat Guest House Griya Bumi Serasan Sekate, Rabu (5/12/2018).

Sebanyak Tujuh Orang Mahasiswa yang kuliah di luar Sekayu, Muba mendapat banyak gagasan dari orang nomor satu di Muba.

“Immuba harus beda, tunjukkan gaung kalian, misalnya dengan menggelar event-event bertajuk seminar nasional, manfaatkan isu-isu nasional yang sedang hot tentang potensi di Muba, seperti aspal karet, replanting sawit dan lain lain, namun tetap Immuba sebagai motornya,” ujar Dodi.

Dodi menambahkan, Pemkab Muba siap memfasilitasi kegiatan yang mengangkat nama Immuba.

“Kami sangat bangga dapat menerima sumbangan pemikiran dari universitas, kontribusi positif mahasiswa untuk Pemerintah akan menjadi pendukung pembangunan dari segi pendidikan menuju Muba Maju Berjaya,” imbuhnya.

Kedatangan IMMUBA dengan melakukan audiensi ke Pemkab Muba tersebut dikatakan Ketua Immuba Terpilih Parlan Akbar, sekaligus mengundang Jajaran Pemkab untuk hadir dalam acara Milad ke 35 dan Pelantikan Pengurus Immuba Periode 2018 – 2020.

“Kegiatan tersebut dijadwalkan akan dilaksanakan akhir Desember ini di Hotel Horison,” kata Mahasiswa Jurusan Ekonomi Manajemen Universitas Muhammadiyah ini.

Parlan juga berharap pemerintah dapat bersinergi dan memberikan support kepada mahasiswa.

“Semoga kedepan Pemerintah terus mendukung program-program kerja kami untuk mengembangkan sayap hingga ke daerah lain seperti Kota Bandung. Karena kami sadar eksistensi Immuba selama ini tidak terlepas dari dukungan Pemkab Muba,” pungkasnya.( Ap / Muslim )

- Advertisement -
Latest news
- Advertisement -
Related news
- Advertisement -