KILAS DAERAH

Kafilah MTQ V Korpri Babel Siap Berlaga

PANGKALPINANG, Aspirasipos.com – Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman, di wakili oleh Wakil Gubernur Abdul Fatah melakukan pelepasan kontingen Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada MTQ ke-V Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Tingkat Nasional tahun 2021 di Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara, bertempat di Ruang VIP Bandara Depati Amir Pangkalpinang, Sabtu (13/11/21).

Dalam sambutannya, Wagub Abdul Fatah mengatakan, MTQ V Korpri Tingkat Nasional bertujuan untuk mewujudkan ASN berakhlak mulia dalam memasuki new normal. Pemerintah Provinsi (Pemprov) Babel ikut serta dalam pelaksanaan MTQ V Korpri Tingkat Nasional yang diikuti oleh anggota Korpri se-Babel, dengan tujuan dapat menjaga keimanan, persaudaraan sesama umat Islam, dan persatuan sesama umat manusia.

“Selain itu juga untuk meningkatkan jiwa Korpri, rasa kesetiakawanan sesama anggota Korpri serta dapat melahirkan kafilah Korpri berprestasi yang mengharumkan Pemprov. Babel,” ujarnya.

Melalui kegiatan yang berlangsung dari tanggal 12-20 November 2021 ini juga diharapkan dapat mewujudkan konsolidasi dan penguatan kelembagaan Korpri di semua kepengurusan.

“Saya berharap kepada para kafilah, agar dapat mengikuti kegiatan ini secara maksimal, dan tetap jaga sportivitas demi terjaganya persatuan dan kesatuan bangsa,” tegasnya.

Sementara, Susanti selaku ketua rombongan sekaligus Sekretaris Korpri Babel mengatakan, jumlah kafilah Babel yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 17 orang, terdiri dari delapan orang peserta, satu orang pelatih, 1 orang official, tujuh orang panitia.

“Lomba yang diikuti cabang tartil Alquran putra/putri, cabang tilawah diikuti oleh putra/putri, cabang hafiz Alquran 30 juz,cabang khattil Alquran golongan dekorasi,” tegas Susanti.

Sumber : Diskominfo Babel

Related Posts

1 of 715